Ini Dia Cara Mengatasi Semut Paling Aman Di Tanaman Cabai Agar Tidak Mengganggu Pertumbuhannya



Cabe merupakan salah satu tanaman yang paling digemari oleh para petani Indonesia untuk mendapatkan keuntungan yang banyak karena harga cabai yang sangat fluktuatif atau naik turunnya nilai yang menjadi penyebab para petani bisa meraup keuntungan ketika harga cabe drastis naik.

 

Tapi sayang tanaman cabe juga mudah terserang hama dan penyakit tanaman yang biasa menyerang tanaman cabe. Salah satu yang paling sering menyerang tanaman cabe ketika mulai disemai dalam polybag bahkan ketika Cabe sudah pindah tanam yaitu semut.

Dengan hadirnya semut di lahan pertanian cabe atau bahkan di tanaman cabe ini bisa mengganggu pertumbuhan tanaman cabe atau kesuburan tanaman cabe Anda jika tidak segera ditangani dengan cara yang tepat dan benar.

Untuk menangani semut ini memang ada beberapa cara khusus yang bisa kita gunakan dan ada beberapa cara cukup tidak aman jika digunakan dan bisa membahayakan tanaman cabe kita dan pada saat ini yang akan kita bahas adalah bagaimana caranya menangani tanaman cabe yang terserang semut dengan cara yang aman untuk tanaman cabai kita agar pertumbuhan dan perkembangan cabe kita tidak terganggu dengan penanganan tersebut.

Penanganan semut pada tanaman cabe dapat berbeda-beda sesuai dengan umur tanaman cabe yang diserang semut.

Cara Mengatasi Semut Pada Saat Penyemaian Tanaman Cabai

Yang pertama ketika tanaman cabe masih dalam proses persemaian atau penanaman benih di dalam polybag yang harus dilakukan adalah kita bisa mencampur media tanam kita dengan insektisida semut yang berbahan aktif karbofuran atau biasa disebut isektisida Furadan 3G. Dengan cara ini kita bisa mencegah agar penyemaian cabai kita terhindar dari semut pada saat di media penyemaian atau polybag.

Karena banyaknya kasus tanaman cabai yang masih dalam polybag sudah terserang semut bahkan tidak tumbuh karena penyebabnya dimakan semut ini bisa menjadi solusi yang sangat tepat untuk mencegah semut mengganggu penyemaian cabai kita.

Cara ini jauh lebih aman ketimbang kita melakukan penanganan tersebut ketika media tanam tidak terlebih dahulu dicampur kan dengan karbofuran. Ketika itu terjadi penanganan ini sangat sangatlah sulit karena kondisi tanaman cabe yang masih kecil masih muda dan memang mudah terserang penyakit dan hama.

Untuk itu alangkah baiknya jika kita melakukan pencegahan terlebih dahulu dengan mencampurkan media tanam dengan insektisida berbahan karbofuran agar benih tanaman cabe kita terhindar dari semut-semut nakal yang bisa menyebabkan gagal tumbuhnya persemaian cabai dapat menyebabkan tidak berkembangnya persemaian cabai yang ada di polybag.

Cara Mengatasi Semut Pada Saat Tanaman Cabai Dewasa

Cara paling mudah mengatasi semut pada tanaman cabe yang sudah dewasa adalah harus kita cari tahu dulu penyebab kenapa bisa semut menyerang tanaman cabai dewasa kita?

Semut menyerang tanaman cabai dewasa kita karena ada makanannya di bawah daun cabai dewasa kita yaitu kutu-kutuan yang mengeluarkan embun madu berasa manis oleh semut dan mengakibatkan semut pergi ke tanaman cabai kita melalui batang pohon cabai kita.

Dengan adanya makanan yang ada di tanaman cabe kita otomatis semut juga akan datang ke tanaman cabe kita untuk mengambil makanannya sehingga tanaman kita yang awalnya baik-baik saja bisa menjadi tidak baik-baik karena adanya tambahan hama berupa semut.

Maka dari itu caranya adalah kita harus membasmi kutu kutuan yang ada di tanaman cabe kita terlebih dahulu maka otomatis semut tidak akan menaiki tanaman cabe kita melalui batang tanaman cabai kita. Ini adalah siklusnya maka jika anda ingin menghindari semut di tanaman cabe dewasa anda maka hal yang harus anda lakukan yaitu membasmi kutu kutuan yang berada di daun cabai kita terlebih dahulu sebelum kita menangani semutnya karena semut datang karena ada kutu-kutuan itu tadi ditanaman cabai kita.

Caranya membasmi kutu kutuan yang ada di daun cabe kita salah satunya adalah membasmi dengan menggunakan insektisida dan akarisida. Sehingga hama kutu kutuan tadi bisa kita atasi dan otomatis semut juga akan berangsur pergi dari tanaman cabe kita serta pertumbuhan cabe kita juga tetap normal dan juga Insha Allah akan meningkat.

Teknik penyemprotan nya adalah bisa disemprotkan ketika pagi hari sekitar jam 9 sampai jam 10 pagi atau ketika sore hari jam 4 atau jam 6 sore untuk mendapatkan kutu yang ada di tanaman cabai kita aktif-aktifnya.

Selang penyemprotan yang bisa dilakukan 5-7 hari sekali untuk mengganggu siklus hidup kutu-kutuan yang ada di tanaman cabai kita.

Bagaimana? Bermanfaat? Semoga panen cabenya melimpah ya..

Tertarik ingin lebih tahu cara budidaya cabe bisa dapat ratusan juta sekali tanam? Tips akan kami kirimkan langsung ke Whatsapp Anda. Mau? Klik Disini 

 





Artikel Yang Lebih Keren..!:


share on facebook

0 komentar:

Post a Comment